31 Oktober, 2016

Tari jaipong adalah sebuah tari kreasi yang dikemas secara apik dan luwes. Seni tari ini diiringi dengan gamelan sunda yang disesuaikan dengan gerakan tari itu sendiri. Dan biasanya penari-penari itu diorganisir oleh sanggar seni. Disamping penari yang diorganisir oleh sanggar banyak juga yang berdiri secara perorangan, hal ini disesuaikan dengan hanya sekedar hobby atau dilakukan secara komersial, Pada prinsifnya semuanya berdasarkan mengacu pada kepuasan berekspresi. Tari jaipong di Jawa-Barat dulu menjadi seni primadona,tetapi sekarang dirasakan agak kurang keberadaannya, seolah-olah terkesampingkan oleh sesuatu yang baru. Diharapkan semoga bagi pecinta seni janganlah menghilangkan sesuatu yang indah,karena seni itu sebuah keindahan yang nyata.